Senin, 18 Mei 2009

Ponggol setan

"Ponggol Setan" Digemari Warga Tegal
MAKANAN sederhana yang terbuat dari nasi putih dengan lauk sambal goreng tempe dan telur yang dinamakan "ponggol" ini banyak digemari warga Kota Tegal.
Makanan dijual dalam keadaan hangat dan dikemas dengan daun pisang sehingga aroma daun pisang menjadi ciri khas yang membedakannya dengan nasi bungkus lainnya.
Belakangan, sebutan ponggol berubah menjadi ponggol setan. Tambahan istilah "setan" untuk makanan tersebut menurut pedagang, Ny Maryatun (48), warga Jl Pandanaran RT 1 RW 1, Kelurahan Kejambon, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal itu diberikan oleh pembelinya sejak setahun lalu.

Tau kaga orang Tegal kalo pagi – pagi kaga makan nasi loh…., tapi makannya ponggol. Setiap pagi kalo di Tanya dah makan belum? Pasti jawabnya sudah tadi makan ponggol.
Apa sih ponggol itu? Pasti ada yang tau dan ada yang belum taukan……Ini aku mau memperkenalkan khas makanan Tegal. Kalau di Kota lain ada Sega Liwet (Nasi Liwet), Sega Kucing (Nasi Kucing) tetapi kalau di Tegal ada Ponggol. Yakni Sega Liwet yang penyajiannya dibungkus daun pisang dengan lauk yang sederhana sambal goreng tempe….Mak Nyos…..Ada lagi nich…. Namanya Ponggol Setan, Berati bukan yang jualan setan atau yang bikin sehat loch… kalo yang jualan setan nanti yang beli pada kabur semua.
Tapi Ponggol Setan merupakan brand baru kuliner Tegal sebagai pengembangan ponggol Tegal.Orang Tegal menyebut “Ponggol Setan” karena pedagang nasi khas Tegal ini berjualan sampai dini hari. Meski berdagang dalam gang di jalan AR. Hakim, Kelurahan Kejambon, ponggol setan tetap diburu (Kalo penasaran datang aja yach,,, ke alamat itu, tapi bukan aku loch… yang jualan) tapi sekarang dah banyak orang yang berjualan ponggol jenis ini mudah ditemui di jalan-jalan Kota Tegal.
Apa sih keistimewaannya ponggol setan ini ?
Sebetulnya Ponggol Setan sama penyajiannya dengan Ponggol Tegal hanya nasi lauk sambal goreng tempe, ditambah telur, ikan asin, tahu, tempe mendoan atau kerupuk.
Ngomongin ponggol jadi laper nich…..Selamat Menikmati……

Sabtu, 15 November 2008

kegunaan internet

Banyak kegunaan yang menguntungkan yang di dapatkan dari intertnetdalam semua bidang (bisnis,akademis,pemerintahan,organisasi dan sebagainya)antara lain:
1. Sebagai media komunikasi,beberapa fenomena dan kelebihan internet sebagai media infomasi dan komunikasi di bandingkan dengan media lasin.informasi yang di dapat kan lebih mudah cepat dan murah dengan jangkauan global.Hal ini didukung dengan fakta bahwa untuk menjangkau pengguna sebanyak 60 juta orang.